Berita Terkini

KPU Kabupaten Dogiyai Datangi Kantor DPC Partai Prima Kabupaten Dogiyai, lakukan Verifikasi Faktual Kepengurusan dan Keanggotaan

Dogiyai- Tim Verifikator Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dogiyai melakukan verifikasi faktual kepengurusan dan keanggotaan DPC Partai Prima Kabupaten Dogiyai. KPU Kabupaten Dogiyai mendatangi Kantor DPC Partai Prima dengan mengecek langsung kepengurusan inti Partai.

Tim Verifikator dipimpin oleh Anggota Divisi Teknis KPU Dogiyai, Andrias Gobai beserta Kasubag, Staf pelaksana dan PPNPN, KPU juga didamping Bawaslu dalam melaksanakan Verifikasi Faktual Partai Prima. Ketua Partai Prima, Antonius Tebai Bersama Sekretaris Partai Prima Saverius Iyai menyambut kedatangan Tim Verifikator.

“Verifikasi faktual ini dilakukan setelah Partai Prima dipastikan lolos verifikasi administrasi, jadi KPU Kabupaten Dogiyai laksanakan verifikasi faktual turun ke kantor Partai Prima melihat Kantor, Kepengurusan dan Keanggotaan apakah betul sesuai yang ada dalam SIPOL.” Ucap Andrias Gobai

“KPU Pusat awalnya menyatakan Partai Prima tidak lolos sebagai peserta Pemilu 2024. Partai Prima kemudian mengajukan gugatan dan Bawaslu memutuskan KPU Pusat untuk memberikan kesempatan Partai Prima melakukan verifikasi ulang perbaikan, ini yang dilakukan KPU Kabupaten Dogiyai sebagai tindaklanjut sesuai dengan Keputusan yang dikeluarkan KPU Pusat untuk Partai Prima .” tambahnya

 

Pelakasanaan Verifikasi Faktual terhitung sejak tanggal 1 April 2023 s/d 4 April 2023 setelah penarikan sampel yang dikeluarkan atau diturunkan oleh KPU RI ke KPU Kabupaten/Kota dalam Aplikasi SIPOL.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 404 kali